Tuesday 17 July 2007

Bondies Resto

Rating:★★
Category:Restaurants
Cuisine: International
Location:Jl. Ampera Raya
Review Resto Bondies
Saya, Magda dan Nina, janjian di Mc Café, Kemang jam 10an. Magda dan Nina mau coba Mc Café yang baru dibuka. Di sini saya minum Ice Café Latte dan Tiramisu. Sedang Nina, Ice Capucino dan Carrot Cake, kalo Magda Teh dan Chesee Cake. Harga minuman berkisar 8000an dan cake 12000an kalau tidak salah. Untuk rasa tidak terlalu special memang.. Dari Mc Café kami memutuskan untuk pintong makan siang. Rencana awal mencoba Loca di Jl Benda batal dan kami belum bisa memutuskan makan di mana, sehingga putar-putar dulu ke Jl Wijaya, sampe Senopati dan akhirnya balik lagi ke Kemang sampe Ampera. Di sini kami sudah hampir makan di Dakken Steak n Café tapi batal juga. Kami pikir ini cabang dari Dakken di Bandung tapi karena ragu-ragu secara tempatnya sepi banget. Ada yang tau nggak ini sama dengan Dakken yang di Bandung atau tidak? Akhirnya karena sudah siang, kami memutuskan untuk mencoba Resto yang baru buka di Jl Ampera, Bondies. Temboknya bercat kuning menyala dan tempat parkirnya lumayan ramai. Kami masuk dari pintu samping karena dapat parkir di halaman belakang dan langsung masuk ke lokasi permainan anak-anak yang lumayan luas. Ada tempat mandi bola dan perosotan di dalamnya dan meja-meja kecil dimana anak-anak bisa mewarnai dan prakarya. Barulah di depan terdapat cafenya. Selain di lantai satu ada juga di lantai dua. Saat itu keadaan lumayan ramai. Mungkin karena baru, banyak orang yang tertarik mencoba dan lokasinya yang menyediakan tempat main yang luas banyak yang mengadakan acara keluarga di sini. Kami naik ke lantai 2 di mana tempat duduknya lebih nyaman karena terdiri dari sofa-sofa empuk. Membuat betah duduk berlama-lama sambil ngobrol. Ruangan masih berbau cat dan furniture baru. Setelah duduk kami mulai memesan. Jenis menunya ada steak, pasta dan soup serta kids menu. Harganya berkisar 30.000an ke atas. Maaf saya agak lupa karena sudah agak lama ke sininya. Saya pesan Nasi Ayam Hainam, Magda pesan Fish n Chips dan Nina, Tom Yam Vermicelli. Minuman standard Ice Lemon Tea. Untuk rasanya lumayanlah. Nasi ayam hainamnya terasa gurih dengan aroma jahe dan rempah-rempah, Tom Yamnya juga pedas dan asam segar, cuma fish n chips yang standard. Pelayananannya ramah dan cepat. Untuk yang ingin datang dengan anak-anak dan mungkin arisan keluarga tempat ini recommended.


No comments:

Post a Comment