Thursday, 14 October 2010

Trans Studio, Makassar




Setelah satu tahun dibuka akhirnya kesampaian juga mengunjungi Trans studio. Tahun ini mall Trans yang berada satu kompleks dengan Trans sudah dibuka, mungkin karena di bulan puasa, mall dan Trans Studio terlihat sepi. Harga tiket masuk adalah Rp. 110 ribu yang berlaku untuk 15 permainan utama. Jadi kalau misalnya nggak main dan hanya masuk saja tetap harus membayar Rp 110 ribu. Dan untuk paket permainan yang lain, diluar yang 15 permainan itu harga tiketnya Rp. 135 ribu. Tiketnya sendiri berupa kartu plastik seharga Rp. 10 ribu dan bisa dipakai kalau suatu saat hendak berkunjung lagi.
Suasana di dalam Trans Studio mirip dengan arena permainan di Mall seperti di Grand Indonesia atau Mall of Indonesia. Tetapi dalam ukuran yang jauh lebih besar dengan permainan seperti Dufan tapi dalam ukuran yang lebih kecil. Roller Coasternya juga tidak seheboh Halilintar demikian juga dengan komidi putar atau kincir seperti Bianglala dan Niagara serta Ontang-anting dan Kora-kora juga ada, serta bom-bom car dan permainan kereta. Ada juga studio 4 Dimensi yang tidak sempat masuk karena jam pertunjukkan terlalu malam.
Semua permainan bertabur lampu sehingga suasana menjadi meriah. Kelebihan dari Trans Studio ini adalah karena di dalam ruangan sehingga tidak merasakan panas atau hujan, jadi siap-siap lupa waktu. Kalau ingin makan dan minum harus membeli di dalam, dimana sudah tersedia beraneka ragam makanan dan harus memakai kartu tesebut yang diisi ulang terlebih dahulu.
Permainannya banyak memakai nama-nama acara yang terdapat di Trans TV, seperti si Bolang dan Dunia Lain. Yang lucu, ketika sedang antri masuk di arena permainan dunia lain, sudah ada orang yang memakai baju hitam panjang untuk membuat kaget pengunjung. Tapi suasana di dalamnya sih biasa aja, tidak terlalu seram. Oh iya, untuk menarik minat pengunjung disajikan pertunjukkan operet di panggung utama dan ketika operet sedang berlangsung, permainan di wahana-wahana yang ada dihentikan sehingga semua orang mau tidak mau menonton pertunjukkan itu.

No comments:

Post a Comment