Wednesday 16 January 2013

Resep : Pizza Nasi Goreng

Resep ini dimuat di majalah Bobo No 40 Tahun XL. Tiba-tiba Raiyan minta dibuatkan resep ini, katanya mau dibawa ke sekolah sebagai bekal. Tetapi karena saat itu di kulkas tidak ada sayuran terpaksa seadanya saja. Untuk anak-anak yang susah makan sayur menu ini bisa jadi alternatif  menu mereka karena sayur ditambahkan pada nasi goreng. Ketika memasak nasi goreng ini saya tidak memakai telur lagi, karena menurut saya 2 telur saja sudah cukup dan supaya praktis saya memakai bumbu nasi goreng instan. :) Kalau mempunyai waktu banyak lebih baik membuat sesuai resep saja.





Bahan :

1 butir bawang putih
2-3 butir bawang merah
Minyak goreng
1/2 sendok teh garam
1 sdm saus cabe
1/2 mangkuk sayuran beku (wortel, jagung, buncis yang telah dipotong-potong)
1 mangkuk nasi
3 butir telur
1-2 buah sosis
keju

Cara Membuat :

1. Haluskan bawang merah dan bawang putih lalu tumis. Masukkan 1 butir telur yang telah dikocok lalu masukkan sayuran. Aduk rata.
2. Masukkan nasi dan saus cabe. Tambahkan garam, aduk terus.
3. Angkat nasi goreng ke dalam mangkuk lalu masukkan 2 butir telur. Aduk semuanya hingga rata.
4. Goreng campuran nasi dan telur
5. Taburi atasnya dengan potongan sosis dan parutan keju. 


No comments:

Post a Comment