Thursday, 4 October 2007

Soto Kwali dan Tengkleng Solo

Rating:★★★★
Category:Restaurants
Cuisine: Other
Location:Jl. Deplu Raya, Petukangan Selatan, Ciledug
Sudah sejak lama kalau sedang ke rumah ibu saya di daerah pesanggrahan Jakarta Selatan dan hendak ke sebuah hypermart di Ciledug saya selalu melewati Jalan Deplu Raya. Saya perhatikan ada rumah makan kecil dan sederhana, yang bertuliskan Soto Kwali, sedia Tengkleng Solo. Dan jika saya melewati jalan tersebut, kedai selalu ramai, sehingga membuat saya penasaran. Biasanya kan kalo ramai identik dengan makanan enak. Apalagi saya sudah lama tidak pernah makan yang namanya Tengkleng.
Jadi suatu sore menjelang malam, setelah berbelanja saya mampir ke sana bersama ibu saya. Kedainya relatif sederhana tetapi bersih, dengan 3 buah meja dan bangku kayu panjang. Ada gentong besar terbuat dari tanah liat di tengah-tengah dapur. Pasti untuk menaruh soto.
Ketika kami datang sudah ada serombongan remaja dan keluarga dengan 2 anak. Setelah duduk kami segera dilayani dengan ramah. Saya pesan satu tengkleng dan satu soto, nasi 1 porsi, dibagi dua aja, dan minuman standar es teh manis.
Sambil menunggu saya sempat ngobrol2 dengan bapak pemiliknya yang ternyata mendirikan rumah makan itu untuk memberikan kesibukan bagi istrinya. Beliau sendiri berprofesi sebagai design grafis dan banting setir memilih berjualan Tengkleng dan Soto Kwali khas Solo karena keluarganya banyak yang membuka rumah makan tersebut di Solo. Beliau mempunyai resep rahasia untuk pembuatan tengkleng dan soto ini dan yang meracik bumbu-bumbunya semua si bapak ini, istrinya hanya bertindak melayani pembeli dengan dibantu 1 orang.
Dan ternyata rasa penasaran saya segera terpuaskan, kuah tengklengnya memang enak, sarat dengan aroma rempah-rempah dengan rasa pedas yang membuat keringat mengucur deras serta daging kambingnya empuk dan langsung mrotoli dari tulangnya.
Sotonya juga enak, kuahnya gurih dengan tambahan tauge dan bawang goreng yang generous.
Bagi yang kebetulan melewati jalan Ciledug Raya, atau yang mungkin rumahnya dekat-dekat sana, tengkleng dan soto kwali ini terletak di jalan Deplu Raya. Recommended pokoknya.

4 comments:

  1. yummy..... bungkusin dong buat gue..

    ReplyDelete
  2. mbk vita, emang bener yah kalau soto kwali itu isinya cuma toge, nasi, ma suwiran daging dikit?????

    ReplyDelete
  3. Ini tempat jajan saya dan keluarga nih,anak2 yang gak doyan toge,di sini kok jadi doyan ya.

    ReplyDelete
  4. wah, bagus dong, bu. Tapi saya sudah nggak pernah ke sini lagi..

    ReplyDelete