Di sudut Toko Kedaung yang terletak di Jl Senopati no 71-73, Kebayoran Baru, terdapat sebuah tempat cozy milik Javva Coffee. Sudut yang tidak terlalu besar tersebut ternyata memancarkan aura yang hangat dan menyenangkan, dengan beberapa lukisan besar dengan dinding berwarna cerah. Meja barista tempat meracik kopi berlatar belakang rak kayu yang bersekat-sekat. Di depannya terletak rak berpenghangat tempat menyimpan makanan bersebelahan dengan alat penyeduh kopi yang berbentuk unik.
Kami menempati tempat duduk di ujung yang berupa satu deret sofa dan kursi kayu bercat putih. Setelah mempelajari buku menu yang berwarna putih dan hijau, dan sedikit bertanya-tanya kepada mbak pelayan yang ramah, akhirnya saya memilih, Cafe Au Lait Freddo karena saya senang jenis kopi yang dingin. Senengnya, di penjelasan Cafe Au Lait Freddo ini ada kata-kata Happiness, siapa tau setelah minum kopi ini ada kejadian yang membuat saya lebih happy.
Sedangkan teman saya, Ida, yang suka jenis minuman kopi yang hot memilih Orange Scented Coffee dan untuk Raiyan yang suka minum teh dipilihkan minuman teh Ice Lime and Honey. Untuk makanan, yang termasuk signature dish adalah Bacang Jumbo, sehingga makanan itulah yang kami pesan.
Untuk jenis kopi lain yang ditawarkan adalah Single Origin Coffee, Encek’s Coffee, Ginger Coffee. Sedangkan yang dingin, ada Iced Coffee, Iced Lemongrass Coffee, Javva’s Coffee Float dan Javva’s Afogato. Untuk makanannya selain bacang, disediakan pula French Fries, Spring Roll, Tahu Isis, Croissant, Danish, Risoles Daging Asap, Kroket Daging Asap, Chicken Nuggets, Apple Pockets ala Mode dan Bagels with butter and jam. Range harga antara Rp. 12.500 sampai Rp. 30.000. Tersedia pula aneka jenis kopi bubuk.
Rasa kopi yang kuat langsung menyergap ketika saya dalam tegukan pertama. Wah, mantap nih kopinya. Demikian juga dengan kopi teman saya, ada rasa orange yang cukup kuat pada campuran kopinya. Bacang ketan yang menjadi teman minum kopi siang menjelang sore itu juga nikmat, kuning telur asinnya berwarna kuning oranye, gurih dan masir, enak sekali. Kopi yang enak untuk dinikmati berlama-lama sambil duduk santai membaca aneka majalah yang tersedia. Untuk yang selalu update dengan berita, dapat berselancar di dunia maya dengan fasilitas free wifi yang tersedia.
Yang paling mengesankan dari Javva Coffee ini adalah adanya sudut untuk bermain anak-anak yang sangat nyaman dan lengkap. Dengan wallpaper berwarna biru muda dengan corak ceria, serta dialasi dengan karpet berhuruf, dengan bantal-bantal nyaman serta kelengkapan untuk menunjang aktivitas anak, seperti buku-buku mewarnai dan crayon, majalah dan buku anak-anak, boneka serta mainan, membuat anak-anak betah bermain di sana.
Sepertinya, Java Coffee adalah satu-satunya Coffee Shop dengan tempat bermain anak-anak seperti ini. Sangat membantu para ibu yang usai berbelanja, untuk dapat menikmati teh atau kopi dengan tenang tanpa gangguan anak-anak.
wheewww... thanx mbak.. banyak colokan buat leptop ndak mbak di sini?
ReplyDeleteexpresso coffe, aku punya juga tuh.
ReplyDeletemayan buat bikin kopi sore2.
seru ya vita, sip ntar aku cobain sama anak-anak deh :)
ReplyDeletewaduh, kalo colokan nggak meratiin sih.. tapi pasti ada lah ya..
ReplyDeletewah, mantap banget deh, om..
ReplyDeleteiyaa, cobain, ket, sekalian belanja. tempat main anak2nya oke banget. lengkap.
ReplyDelete