Buat yang mau bikin untuk buka puasa sok atuh...Kalo nggak salah resepnya hasil bertanya ke mbah google.
Bahan :
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 20 gram coklat bubuk
- 1 kaleng susu kental manis
- 750 ml air
- 1/2 sendok teh garam
Saus :
- 250 ml susu cair
- 1 1/2 sendok makan tepung maizena
- 1 kuning telur
- 50 gram gula pasir
- 1 sendok makan rhum
Cara Membuat :
1. Aduk susu kental manis dan air
2. Tambahkan agar-agar, coklat bubuk, dan garam. Aduk sampai coklat larut, rebus sambil diaduk sampai mendidih.
3. Angkat, tuang ke dalam cetakan
Saus :
1. Aduk semua bahan saus kecuali kuning telur
2. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup
3. Ambil satu sendok sayur adonan saus, tuang ke kuning telur sambil diaduk
4. Campurkan kembali ke adonan saus
5. Aduk-aduk sampai tercampur rata, angkat.
tfs mba
ReplyDeleteokay...
ReplyDeleteenak nih
ReplyDeletesangkain mau dikomen macronya.... :))
ReplyDeleteitu di sesi yg terpisah aja :)
ReplyDeleteitu pake susu kental manis rasa vanila apa coklat????
ReplyDeleteWah, maaf, kurang jelas ya, susu kental manis putih, mbak.
ReplyDelete